PARA LANJUT USIA DI KARANGASEM GELAR KEGIATAN LINTAS ORGANISASI


Penulis, I Komang Pasek Antara
InewsBaliNusa.com-Karangasem-Meski sudah memasuki lanjut usia (lansia) dan pensiun dari pegawai pemerintahan, instansi dan badan usaha lainnya, anggota Persatuan Wredatama Republik Indonesia (PWRI) Kabupaten Karangasem yang anggotanya semua lansia, tidak harus berdiam diri di rumah tanpa kegiatan dan ngemong cucu. Mereka memanfaatkan moment Hari Lansia Nasional ke-28 tahun 2024 untuk berkatifitas menjaga kesehatan fisik dan mental. Aktivitas tersebut berupa olahraga senam, pemeriksaan kesehatan gratis, arisan, dan sosialisasi BPJS Kesehatan, Sabtu (15/6) pagi, bertempat di Bencingah Puri Gede Karangasem, Jalan Lettu Sinta Amlapura, Kelurahan Karangasem.

Kegiatan melibatkan 100 orang peserta lintas organisasi/komunitas dari unsur lansia maupun mudanya, yakni PWRI Kabupaten Karangasem, klub senam AWS-3 Amlapura, Puskesmas Karangasem I, Pimpinan dan staf BPJS unit karangasem serta anggota Pos Yandu Lansia Kecamatan Karangasem. Sedangkan, pemeriksaan kesehatan gratis partisipasi dari petugas medis Puskesmas Karangasem I.

Ketua PWRI Kabuaten Karangasem, Ir. I Wayan Supandhi, MSi. didampingi Sekretaris, I Gusti Gede Rinceg, SE, MSi., mengatakan, Peraturan Presiden No 88 tahun 2021 tentang strategi nasional kelanjutusiaan, memberikan mandat kepada pemerintah untuk memberikan perhatian khusus kepada lanjut usia. Mandat Peraturan Presiden tersebut ditujukan kepada kementerian/lembaga untuk mewujudkan lanjut usia sejahtera, mandiri dan bermartabat. Hal ini sesuai dengan tema Hari Lansia Nasional tahun 2024, “Lansia Terawat, Indonesia Bermartabat”.

Lanjut dikatakan mantan Asisten Administrasi Umum Sekretaris Daerah Kabupaten Karangasem itu, dari delapan kecamatan yang ada di Kabupaten Karangasem, baru terbentuk enam kecamatan, sedangkan dua kecamatan lainnya, yaitu Kecamatan Karangasem dan Kecamatan Abang masih dalam proses pembentukan pengurus. 

“PWRI adalah organisasi kemasyarakatan, pensiunan sipil yang bersifat nasional, menjungjung tinggi persatuan dan kesatuan, hak asasi, mandiri, demokratis dan nirlaba, bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan hidup anggota wredatama dan keluarganya,” jelasnya. 

Ditambahkan Supandhi, PWRI Kabupaten Karangasem rutin gelar berbagai aktivitas memanfaatkan momen-momen penting yang ada seperti halnya sekarang Hari Lanjut Usia. Rutin telah terlaksana secara berkala gelar berbagai kegiatan diantarnya, senam, yoga, arisan, pemeriksaan kesehatan gratis, tirta yatra, dan jenguk anggota yang mengalami musibah sakit.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

World News

نموذج الاتصال